
Obsesi Standar Kecantikan Ini Bikin Wanita Selalu Merasa Kurang
Impian semua wanita adalah menjadi cantik selayaknya yang ditayangkan di media massa. Kecantikan yang ditayangkan di banyak media memang mengundang keinginan dan keirian akan mengapa tubuh kita tidak bisa “secantik” mereka yang memenuhi standar kecantikan saat ini.
Jika rasa iri tadi berlanjut, kamu akan merasa insecure dengan tubuh dan wajahmu, dan malah menjadi terobsesi untuk memiliki apa yang disebut orang sebagai cantik. Padahal, kamu telah terlahir cantik luar dalam dengan apa yang diberikan oleh Tuhan dan merupakan kewajiban kita untuk menjaga dan merawat apa yang telah ada di diri kita.
Jika kamu menginginkan untuk mempunyai salah satu dari standar kecantikan berikut ini, kamu bisa jadi terobsesi untuk memilikinya. Dan jika kamu telah memiliki salah satu atau beberapa standar kecantikan berikut ini, maka kamu termasuk yang dikatakan banyak orang cantik. Apa saja sih standar kecantikan wanita saat ini? Simak daftarnya ya!
Baca Juga: Wanita Tercantik di Indonesia Kecantikan yang Memikat Dunia
Tubuh S Line
Model-model di media massa pasti memenuhi standar kecantikan berikut ini, yaitu tubuh S Line. Bentuk tubuh ini merupakan bentuk tubuh yang dianggap paling ideal karena payudara dan bokong yang tampak berisi dengan perut dan pinggang yang ramping yang dibarengi dengan bagian tubuh lain yang kecil dan langsing.
Banyak orang yang menginginkan bentuk https://jknailsbeauty.com/ tubuh ini tanpa banyak yang tahu bahwa bentuk tubuh setiap individu berbebda-beda. Ada yang dikarunai dengan bokong besar saja, payudara besar saja, kaki yang curvy, atau bagian pinggang yang curvy. Semua bentuk tubuh yang berbeda tadi sama indah dan cantiknya dengan tubuh S Line. Kecantikanmu tidak dipengaruhi oleh bentuk tubuh yang bukan S Line. Jadi, jangan benci tubuhmu yang berbeda dari model di media massa.
Wajah V Line
Wajah dengan dagu meruncing kerap kali dipandang lebih cantik jika dibandingkan dengan mereka yang memiliki wajah dengan rahang lebar. Standar kecantikan berikut ini disebut dengan wajah V Line. Garis wajah yang meruncing di bagian dagu dipercaya membuat wajah wanita tampak lebih cantik.
Banyak yang rela memotong rahangnya yang tidak runcing untuk mendapatkan wajah V Line. Wah wah, jangan sampai kayak gini ya, Ladies! Syukuri dan rawat bentuk wajahmu yang indah meski bukan wajah V Line.
Kulit Putih Pucat
Warna kulit yang putih pucat bisa menunjukkan status sosial seseorang. Orang dengan kulit putih pucat diibaratkan tidak pernah terkena matahari dan cenderung berada di dalam ruangan yang tidak bisa didapatkan oleh pekerja yang harus di luar ruangan saat siang hari. Memiliki kulit putih juga dianggap lebih cantik karena diibaratkan kulitnya akan bersinar seperti keramik yang mahal harganya.